1 / 33

BAB 4 PASAR KEUANGAN

BAB 4 PASAR KEUANGAN. MENGENAL PASAR KEUANGAN. Pasar keuangan merupakan tempat di mana mekanisme transaksi keuangan antara pihak yang kelebihan dana dengan pihak yang kekurangan dana terjadi.

zanna
Download Presentation

BAB 4 PASAR KEUANGAN

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. BAB 4 PASAR KEUANGAN

  2. MENGENAL PASAR KEUANGAN • Pasar keuangan merupakan tempat di mana mekanisme transaksi keuangan antara pihak yang kelebihan dana dengan pihak yang kekurangan dana terjadi. • Pasar keuangan ini dibagi menjadi beberapa bentuk di mana tiap bentuk itu memiliki karakteristik instrumen yang berbeda menurut waktu jatuh tempo dan klaim atas suatu aset tertentu (aset backed-instrument). • Pasar keuangan ini juga melayani konsumen yang berbeda, dan beroperasi di bagian yang berbeda di suatu negara.

  3. Macam Pasar Keuangan • Pasar Aset Fisik.Memperdagangkan produk seperti mobil, komputer, mesin, dll. Sementara itu, pasar aset finansial memperdagangkan saham, obligasi, surat-surat beharga, dan klaim lain dari aset riil, instrument derivatif pada bursa komoditi. • Spot Market dan Future Market. Pengirimannya terjadi on the spot dalam waktu beberapa hari. Sementara itu, future market pengirimannya dilakukan di waktu yang akan datang. • Pasar Uang dan Pasar Modal. Pasar uang menjelaskan jenis pasar jangka pendek dengan kemudahan mendapatkan dana dalam waktu cepat. Sementara itu, pasar modal adalah pasar untuk hutang jangka panjang dan saham perusahaan. • Pasar Hipotik. Pasar hipotetik terkait dengan pinjaman untuk tempat tinggal, real estate, dan pada lahan pertanian. Sementara itu, pasar kredit konsumen terkait dengan pinjaman atas mobil, pendidikan, liburan, dll.

  4. 5. Pasar Primer (Perdana). Pasar primer adalah pasar untuk menawarkan saham atau obligasi baru sebagaimana ingin diterbitkan oleh perusahaan atau juga disebut Initial Public Offering (IPO). 6. Pasar Pribadi (Private Market).Pasar pribadi adalah pasar di mana transaksi terjadi secara langsung antara dua pihak. Produk-produk dari jenis pasar di ats pada umumnya diperdagangkan di suatu tempat resmi yang memang tersedia untuk jenis pasar itu. Sebagai contoh, saham di Indonesia diperdagangkandi Bursa Efek Jakarta (BEJ). Meskipun demikian, ada juga pasar yang tidak memiliki tempat yang pasti, sehingga perdagangan dilakukan dengan alat komunikasi dan program yang memudahkan transaksi antara calon penjual dan pembeli. Pasar semacam ini disebut over the counter (OTC). Pasar uang di Indonesia masih dilakukan secara OTC melalui National Association of Securities Dealers (NASD).

  5. PASAR MODAL KarakteristikPasar Modal Pasar modal adalahpasaratautempat yang memfasilitasiperdagangandanpenerbitandanajangkapanjangsepertisaham, obligasi, atausuratberhargalainnya. Di pasar modal, untukmenyatakansuratberharga yang diperdagangkan, digunakanistilahefek. Fungsiutamapasar modal adalahsebagaisumberpendanaanusahabagiperusahaandansaranainvestasi yang beragambagiparapemilik modal aau investor. Pasar modal jugadapatdijadikanindikatorperkembanganekonomisebuahnegarasertasaranapenyalurankepemilikanperusahaanpadamasyarakatmenengahuntukmendorongiklimusaha yang sehat.

  6. Bursa Efek Lembaga Kliring dan Penjamin Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian Struktur dan Pelaku Pasar Modal di Indonesia

  7. Bapepam (Badan Pengawas Pasar Modal). Bapepamsebagaiotoritastertinggidipasar modal memilikitugassebagaiberikut: • Mengadakanpenilianterhadapperusahaan-perusahaan yang akanmenjualsahamnyakepasar modal (go public). • Menyelenggarakan bursa pasar modal yang efektifdanefisien. • Mengikutiperkembanganperusahaan-perusahaan yang menjualsahamsecarateratur, wajar, danmelindungikepentinganpemodaldanmasyarakatumum. • Melakukanpembinaandanpengawasanterhadap bursa efekdanlembagapenunjang. • MemberikanpendapatdanmasukankepadaMenteriKeuanganmengenaipasar modal. • Menentukanprosedurpenjualan.

  8. Bursa Efek. Bursa efekadalahlembagapenyelenggarafasilitasperdaganganjualbeliefekperusahaan yang telahterdaftardi bursa. Bursa efekmemilikiperananpentingdalampasar modal, sebagaiberikut: • Menyediakansemuasaranaperdaganganefek (fasilitator). • Membuatperaturan yang berkaitandengankegiatan bursa. • Mengupayakanlikuiditasinstrumen. • Mencegahpraktik-praktik yang dilarangdi bursa (kolusi, pembentukanharga yang tidakwajar, dll.) • Menyebarluaskaninformasi bursa. • Menciptakaninstrumendanjasabaru. Padasaatini, di Indonesia dikenalduapasar bursa efek: • Bursa Efek Jakarta. • Bursa Efek Surabaya.

  9. Lembaga Kliring dan Penjaminan (LKP). Di Indonesia dilakukan oleh PT. Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI). Lembaga ini melakukan jasa kliring atau proses penentuan hak dan kewajiban anggota bursa yang timbul atas transaksi di bursa. • Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian (LPP). LPP adalah lembaga yang menyediakan kegiatan kustodian atau penyimpanan terpusat bagi perusahaan efek dan bank-bank kustodian (penyimpanan surat-surat berharga). Di Indonesia proses ini dilakukan oleh PT. Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI). • Perusahaan Efek. Perusahaan efek merupakan lembaga yang mendapatkan izin usaha dari Bapepam untuk menjalankan kegiatan sebagai berikut. • Penjamin Emisi Efek. • Perantara Perdagangan Efek. • Manajer Investasi

  10. Lembaga Penunjang Pasar Modal • Biro Administrasi Efek (BAK). BAE adalah pihak yang berdasarkan kontrak dengan emiten mencatat pemilikan dan pembagian hak efek. • Kustodian. Lembaga yang memberikan jasa penitipan efek, surat berharga, dan harta berharga lainnya. • Wali Amanat (Trust Agent). Pihak yang dipercaya untuk mewakili seluruh kepentingan pemegang obligasi atau sekuritas kredit. Wali Amanat juga menjadi pemimpin dalam Rapat Umum Pemegang Obligasi (RUPO). • Pemeringkat Efek.Pihak yang menerbitkan peringkat-peringkat bagi surat hutang seperti obligasi dan commercial paper sehingga investor mengetahui risikonya. Di Indonesia ada dua perusahaan pemeringkat, PT. Perfindo dan PT. Kasnic Duff & Phelps Credit Rating Indonesia.

  11. ProfesiPenunjang. Profesi yang turutmenunjang bursa efeksepertiakuntan, konsultanhukum, penilaidannotaris. Supayabisaterlibatdalampasar modal, profesi-profesiiniharuslahmendapatkanSuratTandaTerdaftarProfesiPenunjangPasar Modal dariBapepam. • Pemodal. Pemodalsamadengan investor. Pemodalmemilikikelebihandanauntukdiinvestasikankepasar modal. • Emiten. Pihak yang melakukanpenawaranefeksuratberhargauntukdiperjualbelikanitudisebutsebagaiemiten. Emitenituantara lain sebagaiberikut: • Perusahaan Publik. Perusahaan publikadalahperusahaan yang menjualsahamnyamelaluipasar modal. • Reksa Dana (Mutual Fund). Reksadanaadalahkegiatanemitendenganjalanmelakukaninvestasidanperdaganganefek. Perusahaan-perusahaan yang diperbolehkanmenerbitkanreksadanaantara lain Bahan TCW, Trimegah Securities, Nikko Securities, PNM Investment Management, Citicorp Securities, Corfina, RifanFinancindo, danNiaga Securities.

  12. Produk Pasar Modal • SAHAM.Sahamadalahsuratbuktipemilikanbagian modal padasuatuperseroanterbatas. Pemegangsahamakanmendapatkanbagiankeuntungan yang disebutdividen. Sahambiladitinjaudarisegihaktagihdapatdibagimenjadiberikut: • SahamBiasa (Common Stock). Pemegangsahambiasatidakmemilikihakuntukdidahulukansaatpembagiandividenolehperusahaan. Meskipundemikian, pemegangsahambiasamemilikihaksuaradalamRapatUmumPemegangSaham (RUPS) dansahamnyamudahdiperjualbelikandipasarsekunder. • SahamPreferen (Preferred Stock). Pemegangsahampreferenmemilikihakuntukdidahulukandalampembagiandividennamuntidakmemilikihaksuara. Sahamjenisinicenderunglebihamankarenaadahakuntukdidahulukandalampembagiandividen. Namunsahaminisulitdiperjualbelikandipasarsekunderkarenajumlahnyasedikit.

  13. Biladitinjaudarisegicaraperalihanmakasahamdapatdibagimenjadisebagaiberikut:Biladitinjaudarisegicaraperalihanmakasahamdapatdibagimenjadisebagaiberikut: • SahamAtasUnjuk (Bearer Stock).Sahamjenisinitidakmencantumkannamapemiliknyasehinggalebihmudahuntukdialihkanpadasaatdiperjualbelikandenganpihak lain. • SahamAtasNama (Registered Stock). Padasahamjenisini, namapemiliknyadicantumkan, sehinggasaatdialihkandibuatsyaratdanprosedurtertentu.

  14. OBLIGASI. Obligasiadalahsuratutangjangkapanjangataumenengah yang dapatdipindahtangankansertaberisiperjanjianbahwapihakpenerbitobligasiakanmembayarkansejumlahbungaselamaperiodetertentudanmelunasipokokutangnyapadawaktu yang telahditentukan. Dari pembelianobligasiakandidapatkankeuntunganberupabunga yang biasadisebutkupon (coupon). Obligasidapatdibagimenjadiobligasiatasunjukdanobligasiobligasiatasnama. Selainitu, obligasijugadapatdibedakanmenurutjaminanatauklaimatasasettertentusebagaiberikut: • Secured Bonds. Obligasiinidijamindenganjaminantertentuberupaharta, efek, danlainnya. • Unsecured Bonds. Obligasiinihanyaberdasarkankepercayaansemata, sehinggatidakadabarang yang dijadikanjaminan.

  15. Obligasijugaberbedadalamhalpenetapandanpembayarankupon. Berikutadalahjenisobligasimenurutpenetapandanpembayarankupon. • Obligasidenganbungatetapsetiaptahun. • Obligasidenganbungatidaktetapataumengambang. BunganyadisesuaikandengantingkatbungaSertifikat Bank Indonesia (SBI). • Obligasitanpabunga.

  16. REKSA DANA. UU Pasar Modal No. 8 Tahun 1995 mendefinisikan reksa dana sebagai wadah yang dipergunakan untuk menghimpun dana dari masyarakat investor yang selanjutnya diinvestasikan dalam portopolio efek oleh Manager Investasi. Pengukuran kinerja dari reksa dana dihitung dari Nilai Aktiva Bersih (NAB) yang berasal dari nilai portofolio yang bersangkutan. Keuntungan reksa dana adalah adanya diversifikasi efek karena investasi dilakukan pada berbagai jenis surat berharga. Investasi di reksa dana memudahkan investasi di pasar modal karena tidak butuh pengetahuan yang cukup detail. Namun risiko muncul dari berkurangnya nilai unit penyertaan dari efek yang masuk dalam portofolio reksa dana tersebut. Risiko likuiditas juga dihadapi manajer investasi bila pemegang unit melakukan peninjauan kembali (redemption) karena kesulitan menyediakan uang tunai.

  17. Perbandingan antara saham, obligasi, dan reksa dana

  18. PASAR PRIMER (PERDANA) DAN PASAR SEKUNDER Penawarandalampasarperdanaharusmelaluiberbagaitahapanpersyaratan yang harusdipenuhi. Tahapan-tahapanitusebagaiberikut: • PengumumandanPendistribusianPropektus. Propektusadalahinformasi yang disebarkankepadapublikmenyangkuthal-hal yang bisamenjadipertimbangandalammempelajaritawaransahamperusahaan. • MasaPenawaran. Terjadisetelahpenyebarluasanpropektusdenganjangkawaktu minimum tigaharikerjadanjangkawaktuantarapemberianizinemisidengansaatpencatatandi bursa ditetapkanmaksimum 90 hari. • MasaPenjatahan. Dilakukanketikajumlah investor melebihijumlahsahamatauobligasi yang ditawarkan. Berlangsung 12 harisetelahmasapenawranberakhir. • MasaPengembalian. Terjadiketikajumlah investor melebihisaham yang disediakansehinggapihakemitenharusmengembalikandana investor. Maksimal 4 harisejakberakhirnyamasapenjatahan. • PenyerahanEfek. Dilakukanolehagenpenjualuntuk investor yang sudahpastiterpenuhipesanannya. Maksimal 12 harisejaktanggalberakhirnyamasapenjatahan. • PencatatanEfekdi Bursa.Tahapterakhirdariprosespasarperdana. Sejaktahapini, efekresmidiperdagangkandipasarsekunder.

  19. Perbedaan antara pasar perdana dan pasar sekunder

  20. PASAR UANG • Pasar uang adalah tempat di mana transaksi jual-beli surat-surat berharga dengan jangka pendek dalam jangka waktu kurang dari satu tahun terjadi. • Pihak yang membutuhkan uang akan menerbitkan commercial paper untuk dijual ke pasar investor. • Penjualan ini bisa dilakukan secara langsung maupun melalui perantara. • Perantara dalam penjualan commersial paper biasanya adalah bank-bank umum.

  21. KARAKTERISITIK PASAR UANG • Pasar uang menyediakan sarana pinjaman dengan menekankan pada pemenuhan dana jangka jagka pendek. • Mekanisme dalam pasar uang ditekankan untuk mempertemukan kepentingan pihak yang membutuhkan uang dan pihak yang kelebihan uang. • Transaksi pasar uang tidak terikat pada suatu tempat tertentu melainkan masih dilakukan melalui telekomunikasi atau over the counter (OTC). • Kelebihan pasar uang adalah bisa secara cepat dan mudah dalam mendapatkan dana bagi pihak yang sedang mengalami masalah likuiditas.

  22. PRODUK PASAR UANG • Sertifikat Bank Indonesia (SBI). Surat berharga yang diterbitkan Bank Indonesia sebagai pengakuan utang jangka pendek dan diperjualbelikan dengan diskonto. • Surat Berharga Pasar Uang (SBPU). Surat berharga jangka pendek yang dapat diperjualbelikan secara diskonto dengan Bank Indonesia. • Sertifikat Deposito (CD). Deposito berjangka yang dikeluarkan oleh bank umum. • Commercial Paper (CP). Promes atau janji di mana pihak yang menrbitkan berjanji membayar sejumlah uang tertentu pada saat jatuh tempo. • Call Money. Kegiatan pinjam meminjam dana antara satu bank dengan bank yang lain untuk jangka waktu pendek. • Repurchase Agreementt (Repo). Transaksi jual beli surat-surat berharga disertai dengan perjanjian bahwa penjual akan membeli kembali surat-surat berharga yang dijual pada tanggal dan harga yang telah ditetapkan terlebih dahulu. • Banker’s Acceptance. Wesel berjangka yang ditarik seorang eksportir maupun importir atas suatu bank untuk membayar sejumlah barang atau untuk membeli valuta asing.

  23. Pelaku Pasar Uang • Para pelaku yang melakukan pembelian berarti pihak yang kelebihan dana. • Penjual adalah pihak yang kekurangan dana. • Para pelaku pasar uang juga tidak terbatas pada perseroan-perseroan terbatas dan bank-bank. • Berabagai pihak lain seperti seperti lembaga-lembaga pemerintah, yayasan, perusahaan asuransi, dana pensiun, lembaga keuangan lain, bahkan individu, bisa memanfaatkan pasar uang untuk memperoleh dana maupun untuk investasi dana dalam jangka pendek. • Sumber dana dari pasar uang juga berasal dari kelebihan dana para pelaku tersebut sehingga pasar uang bisa berjalan untuk mengakomodasi antara pihak yang kelebihan dana dan yang kekurangan dana.

  24. PASAR BARANG BERJANGKA DAN BURSA KOMODITI • Pasar barang berjangka adalah tempat berbagai contoh (monster) barang-barang produksi dipamerkan untuk kemudian diperjualbelikan, sementara barang yang sesungguhnya akan diperjualbelikan tidak berada di tempat. • Pembeli tetap dapat mengetahui informasi tentang barang tersebut karena dilengkapi dengan beberapa informasi seperti jenis barang, bahan produksi, kualitas, harga, cara menggunakannya, dan informasi-informasi yang lai sehingga calon pembeli mempeunyai gambaran yang jelas tentang barang-barang yang dimaksud. • Bursa komoditi dapat dijumpai di pasar dunia (internasional), terutama di tempat-tempat eksposisi (pameran) dan di kota-kota besar.

  25. Produk Pasar Berjangka Hanyabarang-barangtertentusaja yang dijualdi bursa komoditi. Barang-barangituantara lain sebagaiberikut: • Lakudipasarandunia. • Barangmudahdigantidengantidakmengubahkualitas. • Barangdapatdiperjualbelikandalamjumlah yang besar. • Persediaanbarangcukupdanpengdaannyadapatdilakukansecaraberkala. • Barangditetapkandengankeputusanmenteriuntukdiperdagangkandi bursa komoditi. Contoh: kopi robusta, emas, perak, minyak, kapas, daging, tembakau, karet, gulapasir, kedelaidan lain-lain.

  26. Pelaku Pasar Berjangka • Hedger. Hedger merupakan orang yang melaukan transaksi agar risiko kerugian kecil kerena ada perubahan harga. • Investor. Investor (spekulator) adalah orang-orang yang berusaha memperoleh keuntungan dari perubahan harga di bursa. Mereka mempunyai peranan penting dalam menciptakan likuiditas pasar karena dana mereka besar. • Pialang. Pialang adalah badan usaha yang mendapat hak untuk menerima pesanan (order) dari memberi amanat dengan memperoleh imbalan atau komisi.

  27. Kelebihan dan Kelemahan Pasar Barang Berjangka Kelebihanpasarbarangberjangkaadalah : • Hargadi bursa dapatbergunasebagaihargarujukan (reference price) bagi yang membutuhkan. • Petanikecildapatmemproteksipendapatannyadenganmenjualproduknyadi bursa berjangkasebelumpanenjikahargadi bursa baik. • Para konsumendapatmenikmatiharga yang stabilkarenaindustridapatmenstabilkanhargabahanbaku. • Memberikepercayaankepadaperbankandalammenyalurkankreditnya, karenatransaksi yang dilindungikontrakberjangkalebihaman. • Menciptakanlapanganusahabaru, antara lain pialang, penasehatperjangka, pirantilunakkomputer, akuntandanpenasehathukum. Sementarakelemahannyaadalahbarang yang diperjualbelikanmungkintidaksesuaidengancontohdansebagaimanadiinformasikanbaikdalamjenismaupunkualitas.

  28. PASAR VALUTA ASING • Pada bursa valuta asing dikenal dua macam kurs. • Kurs jual merupakan kurs yang diperlakukan apabila pedagang valas melakukan penjualan valuta asing. • Kurs beli merupakan kurs yang diperlakukan apabila pedagang valas melakukan pembelian valuta asing. • Di Indonesia, kurs resmi ditentukan oleh Bank Indonesia dengan nama kurs konversi atau nilai tukar mata uang asing terhadap Rupiah. • Informasi kurs valuta asing juga dapat kita ketahui dari bank penyelenggara bursa valuta asing atau money changer.

  29. KONVERSI VALUTA ASING MENJADI RUPIAH Kamu ingin membawa Sin$ 3.000, berapa Rupiah yang harus kamu keluarkan? Berarti kamu akan menjual Rupiahmu. Untuk itu kamu harus menggunakan kurs jual Rp. 5.530,67 x 3.000 = Rp. 16.595.010 Sepulang dari Singapura, kamu masih memiliki sisa Sin$ 10. Berapa banyak rupiah yang bisa kamu beli? Gunakan kurs beli. Rp. 5.473,62 x 10 = Rp. 5.473,62,20

  30. Produk Pasar Valuta Asing. Di pasar valas, dijual berbagai mata uang asing seperti Dollar, Euro, Poundsterling, Yen, dan lain-lain. Mata uang ini dijualbelikan sesuai dengan nilai yang berlaku di pasaran. Pelaku Pasar Valuta Asing. Berbagai pihak, bisa individu biasa seperti kita, eksportir, importir, ataupun bank dan pemerintah, ikut bermain. Mereka bermain di pasar valuta asing antara lain untuk keperluan pembayaran atau transaksi bisnis di dunia internasional.

  31. Kelebihan dan Kelemahan Pasar Valuta Asing Kelebihanpasarvalutaasingadalahsebagaiberikut: • Sebagaisumberinformasibagimasyarakattentangkeadaandankursvalutaasing. • Membantumasyarakatdalampenyediaanmatauangasing. • Memudahkanmelakukantransaksidenganpihakasing. • Mengurangirisikovalas. Meskipundemikian, matauangasingbebasdiperjualbelikansiapasaja, sehinggadapatterjadispekulasi yang merugikannegara. Sebagaicontoh, kasus Indonesia dilandakrisismoneterantara lain disebabkanolehulahparaspekulan.

  32. Instrumen Turunan atau Derivatif • Derivatif merupakan instrument atau produk turunan dari pasar modal dan pasar barang berjangka. • Secara kolektif, kontrak berjangka ini disebut sebagai komoditi berjangka. • Kontrak berjangka yang didasarkan instrumen atau indeks finansial disebut finansial berjangka (finansial futures). • Finansial berjangka digolongkan ke dalam indeks saham berjangka, tingkat bunga berjangka, dan mata uang berjangka. • Karena nilai kontrak berjangka diturunkan dari nilai instrumen dasar, maka perjanjian tersebut disebut instrumen derivatif. • Di Indonesia sendiri, instrumen derivatif masih jarang diperdagangkan dan tidak semua produk pasar modal memiliki derivatif.

  33. Jenis-Jenis Instrumen Derivatif • Swap. Swap adalah suatu perjanjian di mana dua pihak (disebut pihak-pihak berlawanan) sepakat untuk saling tukar menukar pembayaran uang. • Opsi (Option). Opsi adalah perjanjian untuk mendapatkan hak membeli atau menjual aset berdasarkan harga yang disepakati pada periode waktu tertentu. Osi dibagi menjadi opsi call (opsi membeli) dan opsi put (opsi menjual). • Future dan Forward Contract. Future contract adalah suatu perjanjian yang mengharuskan satu pihak untuk menjual atau membeli sesuatu pada suatu tanggal di masa datang (sattlement date) dengan harga pada masa itu (future price). Kontak forward adalah perjanjian untuk menyerahkan sesuatu di masa mendatang pada harga tertentu yang telah disepakati di akhir jangka waktu yang ditentukan.

More Related