1 / 7

Identitas Mahasiswa

RISWATI, 3301405534 EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI POKOK BAHASAN LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 ROWOSARI KABUPATEN KENDAL. Identitas Mahasiswa.

Download Presentation

Identitas Mahasiswa

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. RISWATI, 3301405534EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI POKOK BAHASAN LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 ROWOSARI KABUPATEN KENDAL

  2. Identitas Mahasiswa • - NAMA : RISWATI - NIM : 3301405534 - PRODI : Pendidikan Ekonomi (Pendidikan Akuntansi) - JURUSAN : Pendidikan Ekonomi - FAKULTAS : Ekonomi - EMAIL : r128_honey pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : Drs. Sukirman, M.Si. - PEMBIMBING 2 : Trisni Suryarini, S.E., M.Si. - TGL UJIAN : 2009-09-15

  3. Judul • EFEKTIVITAS PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI POKOK BAHASAN LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 ROWOSARI KABUPATEN KENDAL

  4. Abstrak • Keberhasilan pendidikan di sekolah dapat di lihat dari hasil belajar siswa. Hasil belajar sendiri dipengaruhi oleh dua faktor yaitu faktor intern dan faktor ekstern. Dalam penelitian ini model pembelajaran yang digunakan adalah Model Pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI). Pembelajaran ini memberikan bimbingan antar kelompok untuk bekerjasama dalam penguasaan materi. Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah: Apakah penerapan model pembelajaran Team Assisted Individualization lebih efektif dari pada penerapan metode ekspositori untuk meningkatkan hasil belajar Akuntansi Pokok Bahasan Laporan Keuangan Perusahaan Jasa siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Rowosari Kabupaten Kendal? Subyek dalam penelitian ini adalah Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Rowosari yang berjumlah dua kelas dan masing-masing kelas berjumlah 42 siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 1 Rowosari, dengan menggunakan teknik simple random sampling diperoleh kelas XI IPS 1 sebagai kelas eksperimen dengan menggunakan model pembelajaran Team Assisted Individualization dan kelas XI IPS 2 sebagai kelas kontrol dengan menggunakan metode Ekspositori. Data diambil dengan teknik tes dan dianalisis menggunakan uji t. Hasil penelitian sebelum treatmen menunjukkan nilai pre tes rata-rata untuk kelas eksperimen 58,62 dan kelas kontrol 59,66 Sedangkan akhir yaitu post tes nilai rata-rata kelas eksperimen 79,12 dan nilai untuk kelas kontrol 70,52. Hasil belajar untuk kelas ekspeimen meningkat 20,5 atau 25,91% dan Hasil belajar untuk kelas kontrol meningkat 10,86 atau 13,71%. Simpulan dari penelitian ini adalah 1). Ada perbedaan hasil belajar akuntansi pokok bahasan laporan keuangan perusahaan jasa yang diajar dengan menggunakan metode Team Assisted Individualization (TAI) dan yang diajar dengan menggunakan metode ekspositori , terbukti dari hasil uji t (post-test) diperoleh thitung = 3,220 Dengan taraf nyata 5 % diperoleh ttabel = 1,99. Karena thitung 3,220≥ ttabel1,99, maka Ho ditolak dan Ha diterima, ini berarti pembelajaran akuntansi pokok bahasan laporan keuangan perusahaan jasa dengan menggunakan model Team Assisted Individualization (TAI) lebih efektif. Saran yang diajukan dalam penelitian ini adalah 1). Dalam pembelajaran model Team Assisted Individualization (TAI) dapat dipilih sebagai alternatif mengajar.

  5. Kata Kunci • Motode Pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI), Hasil Belajar, Laporan Keuangan Perusahaan Jasa.

  6. Referensi • Anni, Catharina Tri, dkk. 2005. Psikologi Belajar. Semarang: UPT MKK UNNES Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek.Jakarta: Rineka Cipta. Djamarah, Syaiful Bahri. 2002. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta. http://dosen.wordpress.com/2008/09/07/teori behaviorisme/ http://prayitno.co.cc/matematika/model pembelajaran tai.html. http://rinimaryani.blogspot.com/2008/04/teori-konstruktivisme.html. http://starawaji. Wordpress.com/2009/05/01/pengertian-efektivitas. Jogiyanto.2005. Metodologi Penelitian Bisnis.Jogjakarta:Universitas Gajah Mada. Lie, Anita. 2004. Cooperative Learning. Jakarta: Grasindo. Novoasiska, Farida. 2008. Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif TAI (Team Assisted Individualization) Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Prestasi Belajar Siswa Kelas X- 1 SMA Diponegoro Tulungagung. Surabaya: Universitas Negeri Malang. Slameto. 2003. Belajar dan Faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta. Slavin, Robert E. 2008. Cooperative Learning. Bandung: Tarsito. Sucipto, Toto, dkk. 2004. Siklus Akuntansi. Jakarta: Yudhistira. Sudjana. 2002. Metode Statistia. Bandung: Tarsito. Sugandi, Achmad dkk,.2004. Teori Pembelajaran. Semarang : UPT UNNES Press. Sugiyono.2005. Metode Penelitian Administrasi. Jawa Barat : Alfabeta Suyitno, Amin. 2004. Dasar-dasar dan Proses Pembelajaran Matematika. Semarang: Modul Pembelajaran UNNES. Tu’u, Tulus. 2004. Peran disiplin Pada Perilaku dan Prestasi Siswa. Jakarta: PT.Grasindo.

  7. Terima Kasih • http://unnes.ac.id

More Related